Perbedaan ISC Avanza/Xenia Asli Dan Palsu
Avanza dan Xenia adalah proyek mobil kembar yang di gagas oleh pabrikan Toyota dan Daihatsu Indonesia, karena pada tahun 1998/1999 mobil keluarga seperti Toyota Kijang naik hingga tiga kali lipat menjadi 180 jutaan.
Hal tersebut mendorong kedua pabrikan Toyota dan Daihatsu berkaloborasi untuk menghasilkan mobil keluarga yang lebih murah dari Toyota Kijang. Maka pada tahun 2003 Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia resmi meluncur dipasaran Indonesia.
Dengan positioning dibawah Toyota Kijang, duo Avanza dan Xenia dibanderol dengan harga 70 juta rupiah untuk tipe terendahnya pada saat itu. Dengan spesifikasi khas Indonesia seperti penggerak roda belakang, ground clearance tinggi dan bagasi yang cukup luas.
Sontak menaraik perhatian konsumen dan pamor mobil ini langsung melesat meninggalkan mobil keluarga pada saat itu seperti Toyota kijang, Daihatsu Zebra, Suzuki Carry, dan Mitsubishi T 120 SS.
Sejak pertama kali diluncurkan pada tahun 2004 Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia, duet Avanza dan Xenia sukses mendapatkan gelar mobil sejuta umat untuk menggantikan Toyota Kijang yang lebih dulu eksis. Dan segi angka penjualan keduanya pun selalu ada di top 3. Keduanya bisa disebut sebagai penguasa penjualan maupun dijalanan. Dan duet mobil ini yang tercepat mencatat penjualan lebih dari satu juta unit.
Avanza dan Xenia hanya membutuhkan waktu 10 tahun untuk mencapai volume penjualan 1,5 juta unit sejak dipasarkan dari tahun 2004. Padahal Toyota Kijang yang masuk mobil populer membutuhkan waktu 36 tahun untuk menembus angka penjualan 1,5 juta unit.
Apa Itu ISC Pada Mobil?
Mesin mobil harus memiliki kecepatan putar yang stabil agar tidak mengalami mati secara mendadak, terutama saat AC mobil dihidupkan. Oleh karena itu, pabrikan mobil jaman sekarang melengkapi produknya dengan penyetelan idle speed control (ISC) secara otomatis.
Komponen ini salah satu hal vital, sehingga masih bisa ditemukan di mobil dengan mesin karburator manual. Fungsi utama dari ISC ini adalah mengatur kecepatan putaran mesin dengan stabil, serta mampu mengatur banyaknya udara yang masuk dan keluar secara otomatis.
ISC mobil adalah bagian penting untuk mengatasi udara yang terlalu vacuum, sehingga ECU memberi perintah agar katup terbuka dan udara bisa melaluinya. Kinerja dari ISC ini tentunya tidak sendirian, katup dapat membuka dan menutup karena ada perintah dari komponen lain. Komponen tersebut adalah AC saat kalian menyalakan dan udara di dalamnya terlalu vacuum.
Fungsi ISC
Setelah memahami apa itu ISC, pasti kalian bertanya-tanya apa fungsinya ISC mobil. Untuk mengetahui fungsi dari ISC tersebut silahkan simak penjelasan berikut ini.
Kuantitas Udara
Mengatur banyak dan sedikitnya udara yang masuk ke intake manifold ketika gas tidak ditekan dan saat katup throttle menutup.
Kecepatan Mesin
Mengatur kecepatan langsam mesin pada saat kondisi AC menyala atau mati.
Kecepatan RPM
Menyesuaikan kecepatan langsam mesin pada tiap kondisi secara otomatis.
Iddle UP
ISC mengatur iddle up mesin yang berhubungan langsung dengan kestabilan kendaraan.
Beban Elektrik
ISC meningkatkan putaran mesin ketika beban elektriknya bertambah. Contohnya saat lampu sorot dinyalakan dengan kuat.
Putaran Mesin
ISC sangat berpengaruh dalam cepat atau lambatnya putaran mesin. Misalnya saat ECU membuka katup ISC sehingga putaran mesin meningkat. Biasanya kondisi tersebut terjadi ketika mesin mobil dalam kondisi dingin.
Cara Membedakan ISC Asli Dan Palsu
Cek Harganya
Cara pertama untuk membedakan ISC asli dan palsu adalah dengan mengecek atau melihat harganya. Untuk sparepart asli biasanya memiliki harga yang lebih mahal dengan sparepart palsu. Bahkan bisa sampai dua kali lipat harga sparepart yang palsu.
Oleh karena itu sebelum kalian membeli ISC sebaiknya mengecek harga pasaran dari sparepart tersebut. Hal tersebut dilakukan agar kalian terhindar dari oknum pedagang nakal yang menjual sparepart murah dengan embel-embel sparepart asli.
Perhatikan Nomor Serinya
Cara membedakan ISC asli dan palsu berikutnya adalah dengan memperhatikan kode atau memperhatikan nomor seri yang terdapat pada sparepart tersebut. Setiap sparepart asli pasti akan memiliki nomor seri tertentu.
Nomor seri ini dapat kalian gunakan untuk membedakan sparepart asli dan palsu. Caranya ialah dengan melihat dan membandingkan nomor seri yang tercantum pada sparepart tersebut dengan nomor seri yang terdapat pada katalog produk resminya.
Periksa Kondisi Kemasannya Baik-Baik
Kemasan ISC yang asli pasti dilengkapi dengan hologram dan terbuat dari material yang tebal dan halus. Selain itu, kualitas kardusnya juga memiliki warna yang terang dan tidak kusam. Adapun hologram yang terdpat pada kemasan sparepart asli cenderung tidak mudah lepas hal tersebut berbeda dengan kemasan sparepart palsu biasanya hanya tampak seperti stiker biasa.
Sekian pembahasan kita kali ini tentang cara membedakan ISC Avanza/Xenia asli dengan ISC yang palsu. Cara-cara yang telah dijelaskan diatas dapat kalian jadikan acuan untuk membeli sparepart asli, sehingga kalian tidak tertipu oleh oknum pedagang nakal yang menjual sparepart palsu dengan harga sparepart asli.
Semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar